Bondowoso Teropong Timur News
Seorang pria asal Bandung,
Jawa Barat mengaku sebagai perwira berpangkat Letnan Kolonel (Letkol) TNI
AU. TNI gadungan tersebut
ditangkap pada Selasa (16/6/2020) oleh Tim gabungan Den Intel Kodam V/Brawijaya,
Tim Intel Korem 083/Bdj, unit intel Kodim 0822 Bondowoso dan anggota Koramil
0822 / 01 Kota Bondowoso untuk diklarifikasi. Namun saat Dandim 0822
Bondowoso Letkol Inf Jadi S.I.P menghubungi pihak di Mabes TNI AU, ternyata
Sdr. Ferdinand Mesias santi tidak terdaftar sebagai anggota TNI AU.
Modus Ferdinand Mesias santi diduga TNI AU gadungan
berpangkat Letnan Kolonel bersama 2 orang temannya Pelaku datang dengan seorang
wanita bernama Imanian (31). Keduanya saat itu diantar oleh seorang sopir tiba
di rumah dr. Ayu Pukul 08.15 Wib alamat Perumahan Nangkaan Kel. Nangkaan
Kecamatan Bondowoso Kabupaten Situbondo. Ferdinand Mesias santi diduga TNI AU
gadungan berpangkat Letnan Kolonel awalnya hendak membeli mobil Toyota Yaris
nopol P 1262 AD milik dr. Ayu dengan rencana over kredit. Senin (15/6/2020)
pukul 19.30 Wib, Babinsa Nangkaan An. Sertu Mulyadi mendapat informasi dari
Mayor Inf Erik (Calon suami dari Ibu Ayu) bahwa akan datang Letkol TNi AU
Ferdinand dari Alor dengan tujuan akan membeli kendaraan mobil Toyota Yaris
nopol P 1262 AD milik dr. Ayu namun perilakunya mencurigakan,” kata Dandim 0822
Bondowoso Letkol Inf Jadi, dalam keterangan tertulis yang diterima Teropong
Timur News.
Saat ini permasalahan Ferdinand Mesias santi diduga TNI AU
gadungan berpangkat Letnan Kolonel sudah dilimpahkan ke Reskrim Polres
Bondowoso dan dalam penyelidikan.
No comments:
Post a comment