Teropong Timur News, Situbondo - Sekitar jam 21- 20 wib langit yang indah pada bintang - bintang di Desa mangaran Kec. Mangaran Kab. Situbondo, tertutup awan hitam yang tebal, di iringi dengan hujan yang terus mengguyur deras beserta angin puting beliungnya yang berdurasi kurang lebih 1 jam, memasuki wilayah permukiman warga penduduk Desa mangaran.
Tidak seperti biasanya, hal tersebut membuat panik masyarakat setempat. Pasalnya, hujan terus mengguyur dan di sertakan angin puting beliung hingga berlangsung 2 jam, situasi tersebut, semakin membuat kalang kabut warga dan tak kunjung berhenti warga semakin panik.
Akibat dahsyatnya bencana alam tersebut, membuat beberapa pohon- pohon bertumbangan sepanjan jalan dan di dalam permukiman, bahkan ada sebagian permukiman warga yang atap-atapnya beterbangan hingga warga berlarian mencari perlindungan ke tempat yang lebih aman, untuk menyelamatkan diri dari bahaya bencana tersebut.
Menurut Kades mangaran Inar linarno mengatakn ''terjadi bencana angin puting beliung yang berdurasi kurang lebih 1 jam di iringi hujan yang lebat''. Tuturnya,,
Sementara itu dengan gegas Kades mangaran langsung memantau beberapa warganya dan ingin memastikan sendiri keberadaan warga meskipun dalam keadaan gerimis membasahi tubuhnya.
Salah satu warga mangatakan ''salah satu rumah teman saya ada yang di gulung atapnya kenak imbas angin puting beliung, yang berlokasi di pinggir jalan, sementara itu orangnya ngungsi ke tempat yang lebih aman''. Ujarnya
Pewarta : Mos
No comments:
Post a Comment